 |
Agus -sylvi (ist) |
TELEGRAF– Calon gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono mengatakan tidak ada persiapan khusus untuk menghadapi debat kandidat cagub-cawagub DKI 2017 nanti. Agus mengaku saat ini fokus berpikir secara global.
“Debat penting, tetapi bukan segala-galanya,” kata Agus kepada wartawan, Jumat (28/10) 2016.
Putra sulung Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini mengungkapkan saat ini dirinya bersama wakilnya, Sylviana Murni tengah fokus menyampaikan visi-misi dan program-programnya untuk DKI Jakarta.
“Bertemu dengan warga, dengan masyarakat yang paling penting dengan saya. Itu semua menjadi totalitas yang saya siapkan,” ujanrya. (watir)
Tidak ada komentar