Bahas RPJMD, Pansus RPJMD Manado Cari Petunjuk di Kemendagri

FOX News
2 Sep 2016 23:56
2 menit membaca

Bahas RPJMD Kota Mando 2016-2021, Pansus RPJMD Manado Cari Petunjuk Kemendagri

Pansus RPJMD Ketika berada di Kemendagri.(foto:ist)
TELEGRAF-Sejak dibentuk 23 Agustus 2016 lalu dalam Paripurna DPRD Kota Manado, Panitia Khusus (Pansus) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Manado 2016-2021 terus bergerak cepat, pembahasan bersama SKPD dan pihak terkait pun intens dilakukan guna mengangkat isu-isu strategis yang akan menjadi bahan kajian dalam pembuatan RPJMD Kota Manado 2016-2021.
Bahkan Pansus RPJMD Kota Manado 2016-2021 ini rela bolak-balik Kantor Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk berkonsultasi perihal pembuatan RPJMD Kota Manado 2016-2021. Terakhir Pansus RPJMD Kota Manado 2016-2021 ini melakukan kunjungan kerja ke Kemendagri pada hari Jumat (2/9/2016) kemarin.
Ketua Pansus RPJMD Benny Parasan ketika dihubungi oleh wartawan telegrafnews.co mengatakan banyak hal yang mereka bicarakan diantaranya penjabaran visi dan misi, serta penyusunan program dari Kepala Daerah harus berpedoman pada Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) dengan memperhatikan RPJM Nasional.
“Dalam pertemuan dengan Pak Boediono, kami banyak mendapatkan masukan darinya tentang penjabaran visi dan misi serta program Kepala Daerah dalam penyusunannya berpedoman pada RPJP Daerah dan memperhatikan RPJM Nasional.” ucap Parasan.
Kehadiran Pansus RPJMD Kota Manado 2016-2021 dibawah Pimpinan Ketua Pansus Benny Parasan yang didampingi oleh Koordinator Pansus Richard Sualang dan Anggota Pansus lainnya, diterima oleh Boediono Kasubdit Perencanaan di Direktorat Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri.(ivn)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *