Lidah Si Jago Merah Menari-nari di Pusat Kota Bitung

FOX News
3 Mar 2017 07:23
1 menit membaca
Kondisi kebakaran di Kota Bitung. (arham)
TELEGRAFNEWS – Kebakaran kembali terjadi dan menghanguskan sejumlah kios di Pasar Cita, pusat Kota Bitung, Jumat (3/3) 2017 sekitar Pukul 10:30 Wita.
Angin kencang membuat api cepat membesar dan melalap kios yang didominasi pedagang pulsa itu
Diperkirakan, ada 10 kios rata dengan tanah akibat diterjang si jago merah tersebut.
“Sekitar 10 kios yang terbakar, hampir semua penjual pulsa, ” jelas Mirwan salah satu warga yang berada di lokasi kebakaran itu.
Hingga saat ini, penyebab kebakaran belum diketahui. Pihak kepolisian pun tengah menyelidiki asal muasal adanya api. (arham licin)
IMG-20250313-WA0005

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *