Hingga April 2017, Capaian Investasi di Mitra Tembus 1,2 Triliun

FOX News
24 Apr 2017 08:27
1 menit membaca
INVESTASI: Plaza Ratahan sebagai pusat perbelanjaan di ibukota Kabupaten Mitra. (devon/telegrafnews)
TELEGRAFNEWS – Memiliki sejumlah potensi unggulan khususnya sumber daya alam, Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) menjadi salah satu daerah yang dibidik investor untuk berinvestasi.

Data dari Dinas Penanaman Modal dan Perijinan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Mitra, hingga April 2017, total investasi mencapai Rp 1,213,116,769,871.

“Jumlah ini merupakan akumulasi dari penanaman modal asing (PMA) dan Penanaman Modal dalam negeri (PMDN),” ujar Kepala Dinas PMPTSP Mitra, Drs Frits H Mokorimban kepada Telegrafnews, Senin (24/4) 2017.

Mokorimban menambahkan, kurang lebih 200-an pemodal yang sejak 2014 berniat untuk berinvestasi di Mitra, sudah ada 11 pemodal yang telah melakukan aktifitasnya di daerah ini yang terdiri dari 7 PMDN dan 4 PMA. 

“Saya berharap di tahun 2017 nilai investasi di Mitra akan bertambah, apalagi ada beberapa perusahaan yang saat ini sementara melakukan pengurusan ijin untuk berinvestasi,” kata mantan Sekretaris DPRD Mitra ini. (devi pondaang)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *