 |
Lahan Pertanian di Kota Tomohon (jimry) |
TELEGRAF-Kepala Dinas Pertanian Peternakan dan Perikanan (Dispertanakan) Kota Tomohon Ervinz Liuw mengungkapkan, untuk luas lahan pertanian di Kota Tomohon masih termasuk kecil.
“Yah, luas lahan pertanian disini hanya 850 hektar. Sehingga, jika ingin mendistribusi padi atau beras ke luar Tomohon masih belum memenuhi syarat,” ujarnya, saat diwawancarai Telegrafnews, Jumat (18/11) 2016.
Untuk itu, lanjut Liuw, pihaknya kedepan akan meningkatkan produksi pertanian dengan luas lahan yang ada. “Jadi, upaya peningkatan produksi ini seperti, misalnya petani hanya memanen 2 kali menjadi 3 kali. Begitu juga hasil produksi biasanya hanya 6 ton akan ditingkatkan sampai 8 ton. Tentunya, untuk menunjang hal tersebut akan diberikan bantuan bibit dan teknologi kepada petani. Ini juga sudah tertata di APBD 2017,” jelasnya.(jimry lagimbana)
Tidak ada komentar