 |
Amien rais di tengah kerumunan para pendemo (ist) |
TELEGRAF-Politikus senior PAN, Amien Rais memimpin aksi demonstrasi yang digelar oleh sejumlah ormas Islam pada Jumat (4/11) 2016. Amien mengklaim massa demonstrasi hampir mencapai 1 juta orang.
“Ini sudah hampir 1 juta. Ini membuktikan jangan main-main dengan sama kekuatan Allah,” kata Amien Rais di hadapan para demonstran di Patung Kuda, Jakarta Pusat.
Amien kemudian meminta Presiden Joko Widodo untuk mendengar aspirasi para demonstran, yakni memproses hukum kasus penistaan agama oleh gubernur DKI Jakarta nonaktif Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
“Saya harap Pak Jokowi segera menuntaskan kasus Ahok,” ujar bekas Ketua MPR itu.
Diketahui, ribuan massa dari berbagai daerah di Indonesia datang ke Jakarta menggelar aksi unjuk rasa sebagai bentuk desakan kepada penegak hukum untuk segera memproses kasus penistaan agama oleh Ahok. (watir)
Tidak ada komentar