SMKN 1 Mitra Minta Uang Map, Saat Penerimaan Hasil Mid Semester

FOX News
11 Okt 2016 08:32
1 menit membaca
TELEGRAF-‎Saat Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) sedang berbenah untuk administrasi keuangan, ada saja ulah oknum tertentu yang diduga memanfaatkan kesempatan untuk meraut keuntungan dari orang lain.

Berdasarkan laporan dari orang tua murid, di SMK N 1 Ratahan, saat menerima hasil Ujian Mid Semester di sekolah, Selasa (11/10) 2016, pihak sekolah meminta uang pengganti map, sebesar Rp50.000. 

“Kami diharuskan membayar uang map Rp50.000. Padahal menurut kami, jumlah tersebut untuk ukuran harga sebuah map, terlalu mahal,” keluh orang tua murid yang meminta namanya tidak dipublikasikan.



Ketika dikonfirmasi, Kepala SMK N 1 Ratahan Notji Ohi mengungkapkan, pihaknya tidak mengharuskan orang tua membayar map tersebut. 

“Itu terserah orang tua murid saja. Jika mereka ingin membeli map yang kami tawarkan atau membawah map sendiri. Itu tidak diharuskan,” dalihnya. (rifka ambitan)


Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *