 |
Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur jakarta.9ist0 |
TELEGRAF- Pengumuman pasangan calon Gubernur dan calon Wakil Gubernur DKI Jakarta 2017 yang lolos atau memenuhi persyaratan akan diumumkan pada hari ini Senin 24 Oktober 2016 oleh Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta.
Sumarno, Ketua KPU DKI Jakarta menyatakan pengumuman itu akan dilakukan di Balai Sudirman, Tebet, Jakarta Selatan sekitar pukul 16.00 WIB. Adapun lanjut Sumarno, setelah pengumuman selesai, kepada masing calon yang telah resmi menjadi kompetitor DKI 1 ini akan dikawal oleh pengamanan dari Polda Metro Jaya.
“Akan diberikan simbolisasi pengamanan untuk masing-masing pasangan cagub-cawagub yang telah resmi sebagai calon gubernur dan wakil gubernur untuk dikawal selama aktivitas kampanyenya,” terang Sumarno saat dihubungi wartawan telegraf.co melalui sambungan seluler, di Ciputat, Senin (24/10) 2016.
Dosen FISIP UMJ ini juga mengatakan selama perjalanan atau saat kegiatan masing-masing calon akan dikawal sekitar 20 sampai 30 personel polisi. Hal itu menurutnya, demi menjaga tingkat keamanan masing-masing calon DKI 1 ini.
Adapun menurut Sumarno, dalam agenda hari ini, juga akan diumumkan nomor urut pasangan cagub-cawagub sekaligus menyampaikan Surat Keputusan KPU Provinsi DKI tentang penetapan paslon. Pengundian urut akan dilakukan di JIE Kemayoran, Jakarta Pusat, sekitar pukul 17.30 an WIB.(amie)
Tidak ada komentar