MANADOSIAP.co.id–Mendaftarnya kandidat calon Gubernur Sulawesi Utara Maya Rumantir (Martir) di DPD Partai Golkar yang sah Agung Laksono ikut menyedot perhatian politisi beringin Sulut, apalagi anggota DPD RI perwakilan bumi nyiur melambai ini punya tekad kuat maju dalam Pilkada Gubernur.
Mendaftarnya julukan Martir turut di dampingi sejumlah relawan Reynold Wuisan, Stevi Suawa, Ismail Amali serta beberapa relawan yang punya harapan besar Rumantir akan mendapat dukungan signifikan dalam pertarungan meraih orang nomor satu di Sulut.
Saat mendaftar Rumantir langsung di terima tim penjaringan bakal calon Gubernur dan Wakil DPD Partai Golkar Sulut Meiva Lintang bersama jajaran tim dan pengurus Golkar di sekretariat hotel kawanua.
Ketua DPD PG Sulut Rene Manembu mengatakan,”yah Martir sudah mendaftarkan diri sebagai bakal calon Gubernur di partai Golkar, selanjutnya semua yang mendaftarkan diri akan di proses lanjutan sesuai mekanisme yang berlaku di internal partai” singkat Manembu.
Rumantir mengatakan,”Ada persamaan visi misi partai golkar dengan dirinya (red,Maya) sehingga ada niat serta harapan besar ikut mendaftarkan diri sebagai bakal calon Gubernur di partai Golkar untuk Pilkada, dan terima kasih atas respon yang baik atas pendaftaran ini “, ujar anggota DPD RI itu. (Yongkie.S).
Tidak ada komentar