![]() |
Musik Tradisional Kolintang (mardi/telegrafnews) |
Kolintang merupakan salah satu musik tradisional Minahasa ini mencuri perhatian ribuan wisatawan. Terbuat dari bambu dan terdiri dari barisan gong kecil yang diletakkan mendatar. Nada suara yang dikeluarkan bisa mengikuti semua jenis irama lagu. Sementara pemainnya bisa tujuh orang atau lebih.
“Kolintang ini akan tampil besok jam 6 pagi pada rangkaian FPSL. Tapi latihan kami ini sudah banyak wisatawan yang datang melihat dan menikmati alunan iramanya,” ujar Ronny Bawotong, Pelatih Pelajar Musik Kolintang, pada telegrafnews.co, Jumat, (7/10) 2016.
Sementara Anjeli, salah satu anggota musik kolintang mengaku, sangat senang tergabung dalam team kolintang.
“Sangat senanglah. Apalagi FPSL ini sangat bergengsi dan banyak wisatawan yang hadir,” ungkapnya.
Adapun musik kolintang yang dimainkan oleh pelajar SMA 2 Bitung ini sudah menjelajah di beberapa provinsi di Indonesia. (mardi)
Tidak ada komentar