![]() |
Tirza Bento (arham/telegrafnews) |
TELEGRAF- Sumpah pemuda itu di mana para pemuda semakin jaya bukan hanya dalam gaya hidup hura-hura, bukan hebat dalam tawuran, tapi memaknai sumpah pemuda dengan saling mengisi aktifitas yang bermakna dan bermanfaat untuk masa depan bangsa yang lebih baik.
Demikian pendapat Tirza Bento, gadis cantik asal Bitung, kelahiran Tidore, 6 Februari 1989 memaknai Sumpah Pemuda.
Menurutnya, semangat pemuda dalam mengisi kemerdekaan dan menjadi generasi penerus pembangunan, merupakan sesuatu yang sangat penting, dimana pemuda jangan lagi memiliki perasaan gengsi dalam menjalani kehidupan yang notabene membutuhkan persaingan.
“Peringatan Sumpah Pemuda, mari kita jadikan tonggak untuk menghapus dendam dan saling menghormati diantara sesama, seperti yang dicontohkan oleh pemuda 88 Tahun lalu. Pemuda juga jangan gengsi untuk bekerja yang penting itu tidak melanggar aturan,” jelas anak sulung dari dua bersaudara ini kepada Telegrafnews.co, Jumat (28/10)2016.
Gadis yang saat ini bekerja sebagai guru di SD GMIM 2 Madidir Kota Bitung ini memberikan tips menarik kepada pemuda Kota Bitung pada khususnya, dimana menurutnya pemuda itu wajib mengambil peran penting didalam setiap aspek pembangunan dan mendukung kegiatan positif yang menjadi program pemerintah.
“Jauhi narkoba, seks bebas, tawuran, dan prilaku negatif lainnya, demi menatap masa depan yang lebih hebat,” ungkapnya mengakhiri perbincangan. (arham licin)
Tidak ada komentar