Setelah Benahi Dishub, HANNY TAMBANI Siap Ikut Seleksi Sekda Minut

FOX News
27 Mar 2017 15:04
2 menit membaca
Hanny Tambani. (ist)
TELEGRAFNEWS – Perebutan kursi sekretaris daerah (Sekda) Minut, menarik diikuti. Dari sederet nama, sosok Hanny Tambani, adalah satu dari sekian pejabat yang bakal meramaikan konstalasi seleksi calon Sekda. 
Figur Hanny Tambani, dinilai layak, melihat progres kinerjanya selama ini. Apa lagi, semenjak dipercayakan sebagai Kadishub oleh Bupati VAP pada Januari 2017 lalu, Tambani sukses menata Dishub.
“Memang kami melihat, sosok Hanny Tambani mempunyai visi jelas dalam membangun, beliau lebih utamakan kinerja. Contohnya di Dishub saat ini, sangat jelas perubahannya dibanding sebelumnya,” kata salah satu ASN Minut sembari meminta namanya dirhasiakan saat dimintai tanggapan Senin (27/3) 2017.
Hanny Tambani sendiri mengatakan, mengedepankan pekerjaan dan pelayanan sudah menjadi tugas dan tanggungjawab sebagai seorang birokrasi. Dimana pun dan kapan pun, harus siap termasuk ditempatkan di mana saja, itu sudah menjadi konsekuensi tugas.
“Mengalir saja, intinya bekerja dan berdoa. Dan terpenting, bekerja untuk pengabdian dan pelayanan,” tandasnya.
Disinggung apakah dirinya akan mengikuti seleksi calon Sekda Minut? Tambani tak menampiknya. Dia mengatakan, siap mengikuti proses seleksi sesuai aturan dan regulasi.
“Ia saya akan mengikuti, jika direstui bupati. Dan saat ini berkas-berkas tengah disiapkan, intinya bukan jabatan namun pelayanan,” ungkapnya.
Kepala BKDD Drs Aldrin Posumah mengatakan, Pansel mengenai Sekda Minut itu sudah dibuka sejak pertengah Maret lalu, dan semua pejabat memiliki peluang yang sama sepanjang memenuhi persyaratan.
“Awal April penutupan pendafatran seleksi Sekda, dan untuk Pansel pejabat esellon II yang masih berstatus Plt ditutup akhir Maret ini,” beber Posumah. (man/redaksi)
IMG-20250313-WA0005

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *