TELEGRAFNEWS – Pengurus komisariat wilayah Al-Khairaat Provinsi Sulut, masa bakti 2016-2021, yang dipimpin oleh Ahmad Molahele sebagai komisaris, resmi dilantik.
Pelantikan dipimpin langsung Sekjen Al-Khairaat pusat DR Lukman Tahir, bertempat di Graha Gubernuran Bumi Beringin, Rabu (25/1) 2017.
Dalam sambutannya, Tahir menghimbau agar komisaris ataupun komisariat yang dilantik, perlu membekali diri guna tingkatan pelaksanaan tugas dan kewajiban demi membangun Bangsa.
“Mari kita terus bekali diri dan menjalankan tugas tanggung jawab dengan jujur agar senantiasa terwujud seluruh karya yang ditorehkan selama ini melalui tugas yang diembankan,” imbaunya.
Sementara itu, Fatma BS Abubakar selaku ketua panitia pelaksana pelantikan menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang sudah memberi diri hingga terlaksananya kegiatan tersebut.
“Terima kasih kepada semua yang sudah membantu hingga acara ini bisa berlangsung dengan baik dan lancar. Kiranya dapat memberi dampak positif bagi organisasi ini sendiri. Selamat berkarya bagi yang baru saja dilantik,” ujar Fatma. Legislator Manado itu.
Nampak hadir dalam pelantikan diantaranya, dewan ulama Sofyan Lailote PB Al-Khairaat pusat, ketua NU Sulut Syaban Mauluddin, Forkompida, Kakanwil Kemenag Sulut, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Manado, Ketua MUI Sulut, Ketua MUI Manado. (LeKa)
Tidak ada komentar