‘Selendang Sutera’ Karya Axel Galatang Diluncurkan

FOX News
23 Apr 2017 12:46
1 menit membaca
PELUNCURAN: Axel Galatang presiden Sangar Tangkasi melunucrukan karya “Selendang Sutera”. (arham/telegraf)
TELEGRAFNEWS – Seniman terbaik Sulut berlatar belakang juranlis, tak bosan menghadirkan karya-karya seni terbaik, aa dia adalah Axel Galatang. 
Sabtu (22/4) 2017 di gedung Kesenian Girian, putra terbaik Kota Bitung ini, launching Antologi Drama bertajuk ‘Selendang Sutra’, karya terbaiknya ini dihadiri sejumlah tokoh masyarakat, termasuk wali kota dan wakil wali kota.

“Selendang Sutera” merupakan drama yang diangkat dari buku ketiga karangan nya, sekaligus persembahan Axel kepada dunia seni di Kota Bitung.

Wali Kota Bitung Maxmilian Lomban didampingi Wawali Maurits Mantiri memberikan apresiasi luar biasa. Menurut Lomban, karya Axel atas peluncuran drama musikal tersebut sungguh luar biasa. Dan berharap, hal ini dapat memotivasi sekaligus mendorong masyarakat dalam berkarya.

“Selaku presiden sanggar Tangkasi Kota Bitung dan juga selaku insan pemerhati pembinaan generasi muda, serta tokoh budayawan senior yang sangat berprestasi, dikagumi dan menjadi panutan di berbagai kalangan, karena pada hari ini dengan adanya Launching buku ke tiga yang berjudul Antalogi Drama “Selendang Sutra” dan Launching Album ke dua yaitu Album musikalisasi puisi “Episode Cinta” karya dari Bung Axel dapat menjadi motivasi bagi kaum muda untuk juga ikut mempersembahkan karya karya yang dapat menjadi kebanggaan masyarakat,” tandasnya. (arham licin)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *