 |
Tampak Sejumlah Peserta Yang Sedang Latihan.(f/istimewa) |
TELEGRAF – Lapangan Sepak Bola Desa Tambala Kecamatan Tombariri Kabupaten Minahasa seketika berubah menjadi lautan manusia. Apa penyebabnya? Ternyata ada yang asik menyaksikan 1.000 pemain musik bambu dari berbagai daerah di Minahasa. Meski hanya latihan, namun kegiatan yang digelar Senin (26/09) pagi tadi menjadi tontonan tersediri bagi masyarakat sekitar.
Menurut Komandan Kodim (Dandim) 1302/Minahasa Letkol Czi M Andhy Kusuma SSos MM latihan musik bambu ini dilaksanakan dalam rangka ikut serta memeriahkan upacara puncak HUT ke-71 TNI di Lapangan Mega Mas-Manado.
“Persiapan terus dilakukan, kami berharap 1.000 personil ini akan kompak,” kata Kusuma, yang juga koordinator pagelaran musik bambu tersebut kepada Telegrafnews.co, pagi tadi.
Kusuma menambahkan, karena 1.000 personil musik bambu ini akan ikut ambil bagian dalam HUT TNI nanti makanya latihan akan dilaksanakan lebih rutin dan semoga bisa tampil memukau.
“Untuk itu mereka perlu dikumpulkan dan latihan bersama, agar lagu yang akan dimainkan iramanya akan sama,” tutur Kusuma yang juga didampingi Kasdim 1302/Minahasa saat memantau latihan.
“Harapan saya seni musik bambu ini bisa dilestarikan eksistensinya sebagai budaya lokal dan memberitahukan kepada masyarakat bahwa musik bambu di Sulawesi Utara masih banyak pemainnya,” pungkasnya. (Martsindy Rasuh)
Tidak ada komentar