Usai di Kritik, Kontraktor dan Dinas PU Lakukan Penyiraman

FOX News
21 Jul 2015 03:17
1 menit membaca

TOMOHON.MS–Setelah mendapat kritikan serta masukan warga Pinaras Tomohon Selatan yang mengeluhkan pekerjaan pelebaran dan pengaspalan jalan menimbulkan debu yang berdampak pada penyakit sesak nafas, akhirnya pihak kontraktor selang 2 (dua) hari ini secara rutin menjawab keluhan masyarakat.

 “Sebagai warga berterima kasih kepada pihak kontraktor yang ikut peduli dengan kesehatan masyarakat lewat pekerjaan proyek pengaspalan dan pelebaran jalan, yang sempat menimbulkan kekuatiran terhadap kesehatan, salut buat kontraktor yang mendengar keluhan kami”, ujar ibu Colina Wawo. 

 Sementara itu Kadis PU Tomohon Ir Joice Taroreh MSi mengungkapkan,memang setelah mendapat keluhan masyarakat Pinaras pihaknya langsung memerintahkan pihak kontraktor pelaksana melakukan penyiraman, dan kepada warga silahkan saja kalau ada masukan kritik terhadap pekerjaan proyek untuk kepentingan umum silahkan  memberikan saran usul untuk kepentingan bersama”, ujar kadis low profil itu.(YongS).

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *