TOMOHON,MS–Hari pertama ujian nasional bagi siswa SMA, SMK sedikitnya ada 3 (tiga) peserta dinyatakan tidak masuk ujian dari sebanyak 1720 yang tercatat sebagai peserta ujian dengan alasan sakit dimana ketiganya berasal dari SMK 2 siswa dan SMA 1 peserta, akan tetapi dinas pendidikan daerah (Dikda) masih memberikan peluang terhadap ketiga siswa itu untuk ikut ujian susulan.
Kadis dikda melalui kepala bidang Royke Posumah, SPd ketika di konfirmasi turut membenarkan soal ketidakhadiran tiga peserta itu, tapi pada prinsipnya siswa yang tak sempat ikut dengan alasan tertentu diberikan kesempatan mengikuti ujian susulan.
“Ketiganya walaupun tidak ikut hadir hari pertama tapi di berikan kesempatan, sebab semangat pendidikan memberikan peluang kepada setiap warga negara mendapat pendidikan, karna itu siswa yang tercatat sebagai peserta ujian yang tidak ikut pihaknya memberikan peluang ujian susulan” ujar Kabid Posumah.
Karena itu lanjutnya,”pihak sekolah terus berupaya melakukan pendekatann bagi siswa peserta ujian yang tidak ikut untuk sekiranya dapat ambil bagian dalam ujian susulan nanti” tutupnya.(Yongkie.S)
Tidak ada komentar