Rudis Akper Bethesda Dilalap Si ‘Jago Merah’

FOX News
19 Jan 2017 05:12
1 menit membaca
Petugas pemadam kebakaran yang datang di lokasi.(Bryan/Telegrafnews)

TELEGRAFNEWS – Akademi Keperawatan (Akper) Bethesda nyaris rata dengan tanah. Pasalnya, pada hari Kamis (19/1/2017) sekira pukul 03.00 Wita, dini hari tadi, rumah dinas milik RS Bethesda Tomohon yang terletak di Kelurahan Kamasi, Lingkungan I, Kecamatan Tomohon Tengah, terbakar.
IMG-20250313-WA0005

Beruntung, api tidak membesar dan menjalar ke Akper Bethesda dan lainnya yang berada di samping rumah. Saksi mata pertama kejadian itu, Christian Kailey (24) warga Kelurahan Batukota Malalayang Manado, langsung masuk ke tempat kejadian perkara (TKP) dan melihat adanya api.

“Saya masuk dengan cara mendobrak pintu depan rumah. Di dalam rumah ada dua orang, 1 wanita dan 1 pria. Api berasal dari tumpukan kertas,” disebutkan Christian kepada TelegrafNews. Hampir bersamaan Christian langsung melaporkan ke pihak berwajib adanya peristiwa kebakaran ini.

Kabag Ops Res Tomohon Kompol Tonny Salawati bersama Kasat Sabhara melaksanakan pengamanan dan memanggil pemadam kebakaran.

Unit pemadam kebakaran dengan cepat merespon laporan, dan langsung turun ke lokasi memadamkan api.
 

“Untung saja tidak sampai merembet ke gedung Akper, karena api berhasil dipadamkan,” kata Salawati.Adapun dua orang yang berada di TKP saat peristiwa yang ditemukan saksi mata, masing-masing Iyan Tangkilisan dan Yeti Pandelaki. (bryan)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *