Persiapan Musda, KNPI Tomohon Akhirnya Daftar ke Kesbangpol

FOX News
30 Jan 2017 10:05
1 menit membaca
Ladys Turang bersama pengurus lainnya. (foto:bryan/telegraf)
TELEGRAFNEWS – Sebagai persyaratan Administrasi selaku organisasi kemasyarakatan, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Tomohon mendaftar ke Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Tomohon. Senin (30/1) 2017.
Penyerahan berkas tersebut dilakukan oleh pelaksana tugas (Plt) Ketua KNPI Tomohon Ladys Fransisca Turang didampingi jajaran. Penyerahan Surat Surat Keputusan (SK) dilakukan di ruang Kaban Kesbangpol dan diterima langsung Toar Pandeirot SPd MM selaku Plt Kaban Kesbangpol. 
“Sesuai UU nomor 17/2013 pemerintah menerima pemasukan berkas sebagai persyaratan, dan tentu tiap ormas telah mengetahui persyaratan yang wajib disediakan,” ujar Pandeirot. 
Menurut Turang, pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) menjadi target utama yang nantinya dilakukan dalam waktu dekat.
IMG-20250313-WA0005

“Kita akan memaksimalkan waktu dekat malaksanakan Musda,” tegas Turang didampingi Wakil Ketua Raymond Tular dan Sekretaris Umum Jemmy Mokoagow. (bryan)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *