Pengelolaan Keuangan harus Transparan

FOX News
5 Okt 2016 08:44
mitra 0 33
1 menit membaca
Farry liwe (ist)
TELEGRAF- Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) Farry Liwe mengemukakan, pengelolaan keuangan di setiap daerah wajib profesioal dan transparan. Hal ini ditekankan saat pertemuan dengan seluruh bendahara di lingkungan Pemkab Mitra yang bertempat di Kantor Badan Pengelolaan Keuangan dan Barang Milik Daerah (BPKBMD), Rabu (5/10) 2016.
“Setiap pengguna anggaran wajib melaporkan pertanggungjawaban anggaran yang dikelolahnya. Mewujudkan transparansi pengelolaan keuangan dan secara tepat waktu,” ungkap Liwe.
Dalam pertemuan tersebut, Liwe meminta seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk ‎melaporkan realisasi kegiatan dan anggaran masing-masing instansi. Baik per semester, maupun per triwulan. “Diharapkan laporan keuangan semester satu, tahun 2016 dapat diselesaikan. Dan triwulan tiga dapat disajikan tepat waktu,” tegasnya.
Dalam kesempatan itu juga Sekda memberikan apresiasi kepada BPKBMD, yang setiap triwulan selalu melaporkan realisasi kegiatan dan anggaran secara rutin. ”Semua SKPD wajib mencontohi BPKBMD. Sehingga akhir tahun, laporan kita tidak menumpuk. Ini penting,” pungkas Liwe. (rifka ambitan)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *