![]() |
Suasana bandara saat teror bom.(Ist) |
TELEGRAFNEWS – Kota Manado, Sulawesi Utara kembali diteror isu bom. Kamis (19/1) 2017 sekira pukul 15.30 Wita aktivitas di Bandara Sam Ratulangi Manado lumpuh.
Hal itu terjadi karena, adanya benda yang dicurigai bom membuat panik semua yang berada di bandara bahkan penerbangan pun terganggu.
Ronal Rumagit penumpang salah satu maskapai penerbangan mengatakan, dirinya yang akan menuju ke Balikpapan harus menunggu dua jam di bandara karena isu bom tersebut.
“Situasi di bandara tadi memang sangat mencekam, tapi saya bangga karena masyarakat sangat mendukung tugas kepolisian, dan polisi sangat cepat dan tanggap menghadapi situasi ini,” disebutkan Rumagit kepada TelegrafNews, Kamis (19/1) 2017. (Nanang)
Tidak ada komentar