Ini Janji Anies Terkait KJP dengan KIP

FOX News
7 Nov 2016 10:52
Nasional 0 1
1 menit membaca
Anies Baswedan saat menyambangi warga (ist)
TELEGRAF-Calon geburnur DKI Jakarta pasangan nomor urut 3, Anies Baswedan mengatakan akan mengintegrsikan Kartu Jakarta Pintar (KJP) dengan Kartu Indonesia Pintar (KIP) jika terpilih menjadi gubernur DKI pada 2017 mendatang. Integrasi KJP dan KIP ini kemudian disebut Anies dengan nama KJP Plus.
Anies menjelaskan, integrasi 2 kartu ini sangat diperlukan mengingat program KJP di DKI Jakarta masih memilik keterbatasan.
“Kita ingin anak-anak Indonesia, mulai anak-anak di Jakarta, dari ekonomi lemah, betul-betul terjamin pendidikannya,” kata Anies, Senin (7/11) 2016.
Bahkan, Anies ingin KJP Plus ini nantinya bisa menjangkau ke luar sistem sekolah, seperti paket A,B,C dan keterampilan khusus. Selain itu, KJP Plus nantinya bisa ditarik tunai.
Mantan Mendikbud ini juga berjanji akan menaikkan besaran dana KJP untuk siswa dari keluarga miskin. (amie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *