 |
Pdt.DR.Hanny Sumakul. (foto : ist) |
TELEGRAF-Persiapan Sidang Majelis Sinode Tahunan (SMST) untuk tahun 2016 terus dimatangkan. Hal ini ditegaskan Ketua Umum Panitia SMST Pnt Ir Corry Mosal-Caroles, Rabu (28/9) siang tadi.
Dijelaskannya, kegiatan tahunan ini sudah siap dilaksanakan dimulai sejak 4-7 Oktober mendatang. “Kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang turut membantu dan mendoakan, baik dari BPMS GMIM maupun Pemprov Sulut yang mendukung penuh kegiatan tahunan ini,” kata Corry yang turut diapresiasi Sekretaris Panitia Pdt Djeny Opa-Ratuliu MTeol MPdK.
Meski persiapan sudah matang, lanjut Corry, dengan kerinduan kiranya Gubernur Sulut Olly Dondokambey bisa menghadiri sekaligus membuka kegiatan tersebut.
“Kemarin juga sudah ada pertemuan dengan pak gubernur dan wagub, keduanya sangat men-support kegiatan ini. Selain itu, kami meminta dukungan doa dari semua masyarakat Sulut, khususnya warga GMIM,” tandasnya.
Perlu diketahui, penyelenggaraan SMST ke-29 ini akan dilaksanakan di wilayah Bunaken.
Sementara itu, Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM Pdt DR Hanny W B Sumakul mengungkapkan, dalam pertemuan rutin tiap tahun ini akan mengevaluasi kerja pelayanan sepanjang tahun 2016 dan membuat Rencana Kerja Tahunan (RKT) untuk tahun 2017.
“Jadi harapan kami agar kegiatan ini berlangsung dengan baik. Mulai dari persiapan hingga akhir kegiatan. Kami pun berterima kasih kepada seluruh masyarakat yang terus menopang kegiatan ini dengan doa,” tutur Sumakul. (Martsindy Rasuh)
Tidak ada komentar