Kelola Keuangan, JWS Warning Adakan Kegiatan Fiktif

FOX News
4 Okt 2016 03:20
1 menit membaca
Jantje Wowiling Sajouw (ist)
TELEGRAF-Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi menegaskan, dalam hal pengelolaan keuangan, jangan bermain dengan masalah-masalah penyalahgunaan keuangan negara. Hal ini dikatakan Bupati JWS pada upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila dan apel kerja perdana, Senin (3/10) kemarin.
“Baik yang sifatnya mark up ataupun kegiatan fiktif jangan coba-coba lakukan itu,” tegas Bupati JWS dihadapan ASN.
Dikatakannya, alangkah lebih baik jika persiapkan administrasi pelaksanaan program dan kegiatan yang tertata dalam APBD Perubahan sesuai dengan aturan.
“Sehingga tidak menimbulkan masalah di kemudian hari,” ungkapnya.
Selain itu, dirinya mengungkapkan, kepada segenap jajaran yang setia mengalirkan dukungan melalui kinerja yang baik, kiranya terus berkarya.

“Teruslah membangun semangat dan motivasi untuk mengabdikan diri kepada masyarakat,” ujarnya. (martsindy rasuh)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *