Di Tangan JWS Minahasa Makin “Cantik”

FOX News
15 Jan 2017 09:33
2 menit membaca

Jantje Wowiling Sajouw (ist)

TELEGRAFNEWS – Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow (JWS) dinilai berhasil membangun ibu kota kabupaten, Tondano. 
Setelah puluhan tahun lekat dengan kesan kota mati hingga kota koboi, kini suara-suara kemajuan Tondano kian nyaring.
Sebagai induk Minahasa, Tondano memang kerap menjadi barometer keberhasilan pembangunan. Silih berganti sejumlah bupati membangun kota ini, namun belum ada perubahan signifikan. Nah di era JWS, banyak menilai Tondano mengalami loncatan besar.
Sebut saja, hal yang luar biasa, JWS menata Taman Sam Ratulangi dan memugar objek wisata sejarah Benteng Moraya, mengubah persepsi banyak orang mengenai Tondano. Sejak rampung pengerjaannya pada akhir 2016 hingga kini, masyarakat berjibun mengunjungi dua objek itu.
Di media sosial, banyak foto bersileweran memamerkan foto diri bersama plakat ‘God Bless Minahasa’ yang tentunya disertai pujian mereka akan perubahan Tondano. Demikian pula di situs sejarah Perang Tondano, Benteng Moraya.
“Mitos Tondano sulit dibangun karena anggaran habis untuk gaji pegawai dan secara geografis posisinya tak strategis, telah dimentahkan JWS. Buktinya, makin banyak masyarakat yang berkunjung ke Tondano,” ungkap sejumlah masyarakat ketika bersua dengan wartawan TelegrafNews di lokasi Benteng Moraya dan Taman God Bless Minahasa.
Menurut warga, meski anggaran pembangunan banyak terkuras oleh belanja pegawai, namun dengan manajemen pemerintahan cerdas ala JWS, maka anggaran seadanya pun, bisa memberikan dampak besar terhadap pembangunan Minahasa.
“Seperti yang terjadi di Tondano saat ini. Apalagi dengan dicanangkannya Visit Pesona Minahasa 2017, akan semakin menambah gairah pembangunan di Minahasa. Keberhasilan itu akan memberikan keuntungan bagi JWS di tahun politik 2018,” sambung Gina Keintjem salah seorang mahasiswa Unima.
Sementara itu, JWS sendiri mengatakan, pembangunan Tondano saat ini memang terus digenjot. Selain Taman Kota Sam Ratulangi dan Benteng Moraya, telah juga dibangun bertingkat RSUD Sam Ratulangi Tondano dan terminal Tondano.
Namun, kata JWS, itu belum cukup. Karena masih akan banyak lagi yang akan dirampungkan. Salah satunya pembangunan KFC, sport center, hotel berbintang, memperbaiki destinasi wisata dan masih banyak lagi.
“Ini komitmen kami, pasti akan ada banyak pembangunan infrastruktur guna menunjang kebutuhan daerah bahkan masyarakat,” tandasnya. (martsindy rasuh)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *