Wow… Beberapa Pemain Persma 1960 Manado Terancam Diberhentikan?

FOX News
15 Okt 2016 13:35
1 menit membaca
Skuad Persma 1960 Manado tengah mengikuti latihan. (ivan/telegrafnews)

TELEGRAF- Lolosnya Persma 1960 Manado menuju kompetisi Liga Nusantara (Linus) tingkat nasional pada Bulan November 2016, managemen klub sepakbola kebanggaan di Bumi Nyiur Melambai ini mulai mempersiapkan diri.

Terkait hal itu, sebanyak 25 pemain yang berlaga menghantar Persama meraih kemenangan pada Linus 2016 Sulut, tampaknya tidak akan seluruhnya diberangkatkan mengikuti ajang Linus tingat nasional.

Pasalnya, managemen Persma saat ini kembali melakukan seleksi terhadap pemain-pemain yang sudah ada saat ini dan mengundang calon pemain yang dilakukan secara tertutup.

“Kesiapan tim tetap seperti sesuai jadwal yang dicanangkan dari awal, jadi untuk nasional ini, kita mengadakan seleksi lagi dengan mengundang pemain-pemain baru. Jadi seleksi undangan ini bukan seleksi terbuka. Akan ada pemain-pemain yang datang untuk mengikuti seleksi ini. Pemain-pemain yang lolos kemarin akan diseleksi lagi,” ujar Christian Yokung selaku Manager Tim Persma 1960 kepada Telegrafnews.co

Sementara itu, Thalib membenarkan akan adanya penggantian pemain di klub yang dilatihnya tersebut.

“Kita kira tujuan pertama, untuk membentuk tim yang lebih baik. Tentunya kalau berbicara lebih baik dari kemarin harus ada beberapa pemain yang direvisi,” tutup Thalib. (ivan pelealu)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *