MANADOSIAP.co.id–Permasalahan yang muncul menanggapi kinerja Perusahan Daerah (PD) Pasar, yang semakin hari terus menjadi-jadi, membuat anggota legislator yang satu ini geram.
Kali ini, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Manado, khususnya personil Komisi B, Nurasyid Abdurahman, memberikan komentar pedas kepada Direktur Operasional (Dirops) berinisial DS.
“Dirops PD Pasar tidak becus mengelola pasar” ujar Katune (Sapaan akrab Nurasyid).
Menurutnya, kinerja Dirops sudah tidak bisa lagi disebut sebagai seorang pemimpin, karena sudah jauh keluar dari bidangnya.
“Bagaimana bisa dengan jabatan Dirops tapi jarang ada di lapangan (Pasar), bagaimana pasar bisa teratur kalau pemimpinya demikian(?)” Ujar Katune dengan nada tinggi.
Ditambahkanya, pada waktu lalu saat komisi B lakukan turun lapangan ke pasar bersehati, kami dapatkan suasana yang sudah amburadul dan tidak tertib.
“Banyak pedagang yang sudah berjualan bukan pada tempatnya, ditambah lagi sangat kotor dan tidak terurus, namun demikian hampir tidak ditemukan karyawan PD Pasar didalamnya,” Ujar Katune yang juga mantan pegawai PD Pasar ini.
Bukan hanya Katune, anggota Komisi A DPRD Kota Manado, Syarifudin Saafa juga mengatakan bahwa PD Pasar harus dipimpin oleh seseorang yang profesional sehingga dapat memberikan semangat kerja yang tinggi untuk menunjang kemajuan perusahaan daerah ini.
“Saya rasa ini menjadi tugas yang penting bagi Pemkot untuk menertibkan kejanggalan yang ada di PD Pasar. Kalau tidak, maka pasar akan tetap seperti itu bahkan bisa menjadi lebih buruk lagi,” tutur Saafa. (Auddy)
Tidak ada komentar