Menyelam di Kedalaman 12 Meter, Puluhan Santa Claus Tanam Koral

FOX News
4 Des 2016 10:48
1 menit membaca



TELEGRAF– Sekitar 54 Santa Claus bekumpul di Pantai Kalasey dan melakukan penyelaman, Sabtu hingga Minggu (4/12) 2016.

Diketahui, mereka adalah penyelam profesional dari sejumlah klub dan komunitas selam yang ada di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

“Kegiatan ini merupakan perayaan 40 tahun Nusantara Diving Center (NDC), sekaligus reunian alumni tahun 2016. Penyelaman ini dilakukan untuk monitoring dan transplantasi koral,” kata Ferry Kami, koordinator kegiatan.

Tak hanya itu, NDC juga sekaligus melakukan bersih bersih di laut dan pantai, sekaligus perayaan ibadah pra natal dan doa bersama untuk pioner penyelam di Sulut, Loky Herlambang.

Ferry yang juga instruktur selam senior Sulut dari SSI menjelaskan, kegiatan itu dimaksudkan untuk sosialisasi menjaga laut yang dilakukan oleh para mantan alumni NDC didikan Loky Herlambang.

“Paling penting dan terlihat sederhana adalah dilarang merusak laut, hal kecilnya adalah dilarang mengijak koral dan merusaknya,” tegasnya.

Kegiatan transplantasi koral ini dilakukan dikedalaman sekira 10 meter hingga 12 meter di spot Marinir Yonmarhanlan yang ada di Pantai Kalasey, kabupaten Minahasa.

Penyelam dibagi menjadi dua kelompok, dan grup pertama menggunakan kapal sedangkan grup kedua langsung melakukan penyelaman dari pantai. (redaksi)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *