Bitung Koleksi KTP Aspal? Ini Seruan VICTOR TATANUDE

FOX News
31 Okt 2016 05:20
bitung 0 15
1 menit membaca
Victor Tatanude (arham/telegrafnews)

TELEGRAF- Kepolisian Polda Sulut yang mengamankan sejumlah pejabat di Kota Bitung terkait kasus penerbitan KTP (Kartu Tanda Penduduk) pekan lalu mendapat tanggapan dari legislator Dekot Bitung Victor Tatanude.

Menurut anggota Fraksi PDI Perjuangan tersebut, persoalan KTP Asli Tapi Palsu (Aspal) harus ditelusuri siapa user  (pengguna) warga negara asing di kota Bitung.

“Orang Filipina itu tidak mungkin datang sendiri ke instansi yang berkompeten, tanpa ada oknum yang membawanya, dan mereka juga digunakan sebagai tenagakerja, ” jelas Tatanude saat diwawancarai Telegrafnews.co seusai Rapat Paripurna Dekot, Senin (31/10) 2016.

Legislator yang terkenal vocal dan lantang menyuarakan kepentingan warga yang termarjinal ini meminta pihak kepolisian untuk menelusuri dan menuntaskan persoalan ini setuntas tuntasnya. (arham licin)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *