Wow… 200 Kapal Nelayan Warnai Pembukaan FPSL 2016

FOX News
6 Okt 2016 16:22
1 menit membaca
Perahu hias di FPSL 2016 (Ist)

TELEGRAF- Sebanyak 200 kapal nelayan pating hias warnai pembukaan Festival Pesona Selat Lembeh (FPSL) di Pelabuhan Aertembaga, Kota Bitung, Kamis, (6/10) 2016.

Kapal nelayan didekorasi sedemikian rupa, menarik minat wisatawan ikut berlabu mengelilingi Selat Lembeh Kota Bitung, pemisahkan antara daratan utama Bitung dan Pulau Lembeh.

“Ini adalah acara pembukaan. Besok hingga tanggal 10 masih banyak lagi kegiatan yang sangat memukau,” kata Wali Kota Bitung Max Lomban.

Kabag Humas Pemkot Bitung Erwin Kontu mengatakan, senang rasanya melihat puluhan ribu wisatawan menghadiri acara festival tahunan ini.

“Semoga dengan festival ini Bitung dapat menjadi tujuan wisatawan yang diprioritaskan ketika berkunjung ke kawasan Indonesia Timur,” ungkap Erwin.

Peserta Carnaval Pating Hias adalah masyarakat pesisir yang telah menjalani workshop untuk memanfaatkan limbah sampah dan bahan ramah lingkungan.

FPSL 2016 mengangkat tema ‘Warna-Warni Bitung (Colorful Bitung)’. Adapun komposisi kegiatan unggulan, meliputi Clorful Bitung Run 10K, Underwater Coral Plantation, dan Carnaval Pating Hias.(mardi)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *