Pengukuhan Pemangku Adat Negeri Manembo-Nembo

FOX News
4 Apr 2017 10:10
2 menit membaca
Pengukuhan pemangku adat. (ist)
TELEGRAFNEWS – Dalam upaya menunjang Kota Bitung sebagai kota destinasi wisata, Kelurahan Manembo-Nembo Kecamatan Matuari Kota Bitung, Senin (4/4) 2017 mengukuhkan Pemangku Adat dan mendeklarasikan diri sebagai Negeri Adat yang ada di kota cakalang tersebut. 
Mengembangkan kembali culture dengan beragam budaya dan sejarah yang ada di Minahasa, sehingga Kota Bitung bisa menjadi Kota yang Moderen namun sarat dengan Budaya dan Sejarah.
Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri yang dikukuhkan sebagai sesepuh pemangku adat negeri Manembo-Nembo mengatakan, ide baik ini awalnya dari semangat Pemerintah Kota Bitung agar Sejarah dan Budaya yang ada tetap dan akan terus dilestarikan. 
Dikatakan Mantiri, adapun tindak lanjut dari pembentukan negeri adat Manembo-Nembo ini adalah pembentukan program dalam rangka turut berpartisipasi dan membantu kinerja Pemerintah di bidang Sosial, Olah Raga dan berbagai bidang lainnya. 
Menurutnya, dalam persiapan untuk agenda Pemerintah Kota Bitung dalam bidang Pariwisata, Budaya dan Sejarah yaitu Pengucapan Syukur Kota Bitung yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Kota Bitung pada tanggal 8 Oktober.
“Langkah awal dari pembentukan dan pengukuhan Negeri Adat Manembo – Nembo ini adalah ditetapkannya tanggal 23 Desember sebagai hari Berziarah ke kuburan orang tua atau leluhur dan pada tanggal 24 ke Gereja bagi yang beragama Nasrani. Hal ini juga berlaku untuk Warga Masyarakat Muslim ketika satu minggu sebelum Hari Raya Lebaran,” jelas Mantiri. (arham licin)
Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan peringatan HUT 51 Wakil Ketua TPP PKK kota Bitung Rita Tangkudung yang juga adalah istri dari sesepuh pemangku adat Negeri Manembo nembo Maurits Mantiri. (arham licin)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *