 |
AKP Welly Posumah. (arham/telegrafnews) |
TELEGRAFNEWS – Satuan lalu lintas (Satlantas) Polres Bitung tak main-main dalam penegakan dan penertiban di jalanan. Operasi lalu lintas (Opslantas), tengah disiapkan dan dilakukan dalam waktu dekat ini.
Selain memeriksa kelengkapan kendaraan, operasi lalu lintas tersebut juga bertujuan meminimalisir terjadinya kejahatan di dalam kendaraan umum dengan merazia semua kendaraan yang menggunakan kaca gelap.
“Kita akan lalukan penertiban terhadap mikrolet yang menggunakan kaca gelap, tujuannya untuk menghindari terjadinya tindak kriminal di dalam kendaraan,” jelas Kasat Lantas Polres Bitung AKP Welly Posumah, Selasa (21/2) 2017.
Selain operasi kendaraan umum, Satlantas juga melakukan tilan ditempat bagi kendaraan trailler yang melaju dengan kecepatan tinggi.
“Kami mendapat laporan masyarakat, banyak kendaraan trailler atau kontainer ugal-ugalan di jalan raya, kami akan lalukan tilang di tempat, sebab itu membahayakan pengguna jalan lainnya, ” pungkasnya. (arham licin)
Tidak ada komentar