 |
Aksi heroik Kopral Bagyo dalam menyambut HUT TNI yang dilakukannya di bundaran Hotel Indonesia. (ist) |
|
TELEGRAF– Aksi heroik dipentaskan oleh seorang prajurit TNI Kopral Bagyo di Bundaran Hotel Indonesia (HI), pada Selasa (4/19) 2016, tadi pagi.
Kopral Bagyo yang dikenal sebagai prajurit TNI terkuat itu menjadi pusat perhatian sejumlah pengguna jalan di HI. Ia melakukan aksi jungkir balik mengelilingi HI lalu didampingi dengan pengawal lainnya yang memegang papan banner.
Selain mengelilingi HI dengan jungkir balik, Kopral Bagyo juga disiram dengan air yang diambil dari kolam HI tersebut.
Tentu saja aksi Kopral Bagyo bukan aksi gila, hal tersebut dilakukannya dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 71 TNI sekaligus mengkampanyekan persatuan.
Kopral Bagyo yang bernama lengkap Kopral Partika Subagyo Lelono merupakan anggota Datasemen Polisi Militer IV/4 Surakarta. Ia selalu melakukan aksi jungkir balik di setiap momentum negara.
Bagyo juga merupakan pemegang sejumlah rekor untuk aksi ekstrem. Ia tercatat pernah melakukan push-up 21 jam 40 menit di atas panggung terbuka depan Balai Kota Solo pada 2006 yang tercatat di MURI.
Ia juga merupakan pemecah rekor jungkir balik 5 kilometer di sepanjang Jalan Slamet Riyadi Solo pada 2012 dan pemecah rekor jalan keliling Monas sambil membawa batu 15 kilogram selama 25 jam non stop pada 2013. (amie wata)
Tidak ada komentar