 |
Kakan Kemenag Bitung pantau Ibadah Natal (insert) Wali Kota Bitung usai ibadah
|
TELEGRAF- Suasana perayaan ibadah Natal Minggu (25/12)2016, yang ada di Kecamatan Madidir, tepatnya di Gereja GMIM Tasik Wangurer. Ada hal yang tidak biasanya terjadi, dimana pada ibadah kali ini, sejumlah orang yang mengenakan peci serta busana muslim, terlihat berjaga jaga diluar pagar gereja, bersama petugas dari kepolisian.
Diantara sejumlah orang tersebut, ada sosok yang cukup dikenal warga Sulawesi Utara, terlebih khusus warga muslim. Sosok tersebut yakni H. Ulyas Taha, yang dikenal sebagai Wakil Ketua Pengurus Wilayah Nadhdatul Ulama (PWNU) Sulawesi Utara.
“Saya sejak pagi berkeliling untuk memantau jalannya ibadah umat Kristiani, selaku kepala kantor Kemenag dan memantau anggota GP Ansor dan Banser yang bertugas menjaga perayaan Natal disejumlah gereja bersama Polisi, “kata Ulyas, yang juga Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bitung, kepada kru Telegrafnews.
Pantauan Telegrafnews, ratusan jemaat gereja yang memenuhi gedung tersebut, terlihat hening mengikuti seluruh proses ibadah dan khotbah Natal bersama Wali Kota Bitung.(arham licin)
Tidak ada komentar