Dua Periode Bertugas, Kepsek SD Cokroaminoto Girian Disertijabkan

FOX News
6 Apr 2017 17:20
1 menit membaca
SERTIJAB: Porsesi pisah sambut Kepsek SD Cokroaminoto. (arham/telegraf)
TELEGRAFNEWS – Kepala SD Cokroaminoto Girian, Kota Bitung dari Samsia Pusung akhirnya disertijabkan ke Farida Haili. Agenda pisah sambut tampuk kepemimpinan di sekolah islam tersebut, berlangsung Kamis (6/4) 2017.
Nurdin Duke selaku wakil ketua Yayasan Cokroaminoto Kota Bitung, menjelaskan, pergantian jabatan pimpinan dilembaga pendidikan adalah hal biasa. Selain aturan, dimana jabatan kepala sekolah maksimal dua periode dan harus dilakukan regenerasi.

“Kepsek itu sudah ada aturan yang mengatur masa jabatan mereka. Yakni, 8 Tahun dan untuk SD Cokroaminoto Girian sendiri kepsek lama sudah menjabat hampir 10 Tahun,” jelasnya.

Proses pergantian ini sendiri, bukan disebabkan unsur lainnya, namun semata dalam optimalisasi regulasi Yayasan untuk kemajuan kelembagaan dalam mengembangkan dunia pendidikan.

“Kiranya, lewat pergantian dan pisah sambut ini, Yayasan Cokroaminoto kian maju dalam mengembangkan misi pendidikan di Kota Bitung,” (arham licin)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *