Diusung 8 PAC, Ticoalu Kader Terbaik Pimpin Demokrat Bitung

FOX News
2 Apr 2017 03:00
1 menit membaca
Jacky Ticoalu. (arham/telegrafnews)
TELEGRAFNEWS –  Rotasi kepemipinan Ketua DPC Partai Demokrat yang selama ini dipegang oleh Hanny Roeroe, segera beralih. Itu menyusul. partai berlambang mercy ini menggelar Musyawarah Cabang (Muscab).

Beberapa nama digadang memimpin partai besutan SBY itu, salah satunya sosok Jacky Ticoalu yang selama ini duduk sebagai Wakil Ketua DPC Kota Bitung. Ticoalu dianggap layak, menjadi Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bitung, selain muda, juga merupakan kader yang sudah lama dan memiliki potensi besar.
 
Pengamat politik Jerry Lumare menilai,  Jacky Ticoalu adalah strategi yang pas buat Partai Demokrat Bitung, mendapat tempat layak di hati masyarakat.

“Menjadi Ketua DPC Partai Demokrat Bitung sepertinya merupakan strategi dari partai Untuk memasang Jacky Ticoalu, mengingat Jacky Ticoalu merupakan sosok yang masih muda dan enerjik, potensial dan militan,” jelasnya.
 

Ketua PAC Partai Demokrat Madidir Melky Walone menambahkan, sosok Jacky Ticoalu merupakan figur pas untuk memimpin Demokrat di Kota Bitung. Apa lagi, semua PAC telah sepakat mendukung Jacky Ticoalu, dan siap bekerja sama untuk membesarkan Partai.

“Ada 8 (delapan) PAC di Bitung ini, dan semuanya sepakat mendukung Beliau menjadi ketua DPC, apalagi Beliau juga sudah mendapat restu dari Ketua DPD Sulut,” pungkas Walone, Minggu (2/4) 2017. (arham licin)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *