Dari Wale Ne Tou, Jokowi Serukan Konsolidasi Nasional

FOX News
27 Des 2016 11:55
2 menit membaca
Jokowi Disambut Warga Minahasa saat hadiri Natal Nasional. (mart/telegraf)
TELEGRAF- Seruan konsolidasi kebangsaan digelorakan Presiden RI Ir Joko Widodo kepada seluruh rakyat.
Ajakan membangun kekuatan menuju bangsa mandiri dan bermartabat, disampaikan Jokowi dalam perayaan Natal Nasional yang terpusat di gedung Wale Ne Tou, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, Selasa (27/12) 2016 sore.
Kata Jokowi, Indonesia merupakan bangsa besar yang kuat karena keberagamannya, kesatuan dan persatuan rakyat adalah kunci kemajuan yang tengah digalakan pemerintah.
“Mari kita saling tolong menolong, hormat menghormati, hargai menghargai karena kita saudara sebangsa dan setanah air,” urai Jokowi disambut antusias ribuan warga yang sejak pagi memadati lokasi perayaan Natal Nasional.
Merujuk kondisi kebangsaan saat ini, Jokowi mengimbau rakyat tidak mudah terprovokasi, terpancing saling mencela, menghujat, memfitnah, menjelek-jelakan yang berimbas pada perpecahan sebab merugikan sesama.
“Kita harus jadi bangsa pekerja keras, optimis dan produktif, jangan ganggu elektabilitas bangsa kita, sebab itu dibutuhkan insan Indonesia yang mandiri, jujur merdeka adil, agar tidak ada ketimpangan antara kaya dan miskin karena musuh kita adalah korupsi,” pesannya sembari mengucapkan selamat merayakan Natal bagi seluruh umat kristiani di Indonesia.
Perayaan ibadah Natal Nasional 2016 begitu sepesial, sebab selain dihadiri Presiden Jokowi bersama jajaran kabinetnya, Megawati Soekarno Putri yang merupakan mantan presiden ke-5 ikut menghadiri ibadah bersama rakyat. (Leka)
IMG-20250313-WA0005

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *