Sajow : Seluruh SKPD Harus Kooperatif Berikan Data Dan Dokumen

FOX News
8 Apr 2015 14:34
2 menit membaca

MINAHASA,MS – Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi mengharapkan para SKPD untuk koorperatif dengan memberikan data dan semua dokumen yang diminta serangkaian dengan pemeriksaan terperinci BPK-RI Perwakilan Sulut atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD)
Kabupaten Minahasa 2014 dalam Entry Breafing BPK RI di Ruang Sidang Kantor Bupati, Tondano.
Kegiatan yang dipandu oleh Sekdakab Jeffry Korengkeng SH MSi ini, dihadiri oleh Ketua Tim Pemeriksa Efron Sitepu didampingi Sonny Rahmat dan Anang Wahyu selaku Anggota Pemeriksa, para Kepala SKPD bersama Bendahara, PPK dan Pengurus Barang di tiap SKPD se-Minahasa.

Dikatakan Bupati bahwa hal-hal penting terkait pemeriksaan terperinci BPK-RI atas LKPD Kabupaten
Minahasa ini, dimintakan juga seluruh SKPD berkoordinasi dengan seluruh unsur yang ada di SKPD dalam menyampaikan data dan laporan yang diminta oleh BPK ini.

“Antara Kepala SKPD dan Bendahara harus ada komunikasi yang baik sehingga saat pemeriksaan berlangsung tidak ada yang saling melempar tanggung jawab dangan alasan rolling atau karena sudah dipindahkan ke tempat tugas yang baru” tegas Bupati.

Ditambahkan Bupati agar semua SKPD membatasi perjalanan dinas ke luar daerah, kecuali untuk hal yang sangat urgent demi kelancaran proses pemeriksaan.

Bupati mengharapkan agar hasil pemeriksaan BPK dengan Opini yang dihasilkan nanti bisa lebih baik dari tahun-tahun  sebelumnya, dan untuk mewujudkan ini harus ada kerjasama dari semua SKPD, termasuk hal-hal kecil menyangkut kelengkapan dokumen atau SPJ untuk diperhatikan sehingga tuntas dalam pemeriksaan.

Sementara Ketua Tim Pemeriksa Efron Sitepu mengatakan bahwa pemeriksaan akan berlangsung selama 45 hari dari tanggal 6/4 hingga 20/5 nanti, dengan harapan adanya ketepatan waktu dalam penyampaian atas permintaan data dan dokumen.(Auddy)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *