 |
Aktivitas Taxi Gelap gerus dikeluhkan.(foto:ist) |
TELEGRAF-Semakin liarnya Terminal Bayangan di beberapa titik ruas jalan Tomohon, membuat Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) geram.
Pasalnya, menurut Kepala Dishubkominfo Steven Waworuntu, pihaknya sudah beberapa kali mengingatkan dan memberi teguran kepada sopir angkutan penumpang atau mikrolet tersebut agar tidak membuat terminal bayangan.
“Kali ini kami bersama pihak kepolisian akan segera melakukan penertiban dan penindakan kepada para sopir nakal tersebut. Tentunya, sesuai aturan yang berlaku,” tegasnya, saat diwawancarai Telegrafnews.co, Selasa (27/9) 2016.
Meski demikian, sebelum mengambil langkah tegas tersebut, Waworuntu tetap menghimbau kepada para sopir agar mematuhi rambu-rambu lalu lintas. “Dengan mematuhi itu sudah sangat membantu pemerintah dan kepolisian, dalam menciptakan kondisi lalu lintas yang aman nyaman dan tertib,” tukasnya.(jimry lagimbana)
Tidak ada komentar