 |
Motivator ulung Mario Teguh nyatakan pensiun dini. (ist) |
TELEGRAF– Motivator ulung Mario Teguh akhirnya memutuskan pensiun dari acara stasiun televisi.
Keputusan tersebut menyusul terbongkarnya kasus Mario yang tak mengakui Ario Kiswinar sebagai putra kandungnya. Sejak pengakuan Ario itu, Mario mendapat banyak kritikan bahkan hujatan dari berbagai pihak. Namun, masih ada juga yang membelanya.
Keputusan Mario pensiun dari acara stasiun TV membuat beberapa penggemarnya sedih. Mario pun berharap kepada penggemarnya agar ikhlas.
“Terimalah dengan ikhlas. Tuhan selalu berniat baik, sehingga semua yang terjadi, terjadi dengan tujuan semakin membaikkan kehidupan kita,” tulis Mario di akun Instagram miliknya, Minggu (2/10) 2016 yang dikutip telegrafnews.co
Ia mengatakan, masalalah memang tidak enak, tapi masalah itu cobaan hidup yang akan menjadi penuntun sebagai pribadi yang mampu memikul beban yang lebih besar.
Diketahui, Mario memutuskan berhenti dari program stasiun TV sebagai motivator lantaran ingin memiliki waktu yang lebih banyak bersama keluarganya.
“Saya sudah 60 tahun dan sudah lama ingin istirahat, dan lebih sering liburan pacaran dengan belahan jiwa saya,” ungkapnya. (watir pradhika)
Tidak ada komentar