Makan ‘Mie Rampok’ di Penjara

FOX News
18 Okt 2016 07:58
Sulawesi 0 1
1 menit membaca
Rumah makan ‘ala’ penjara.(andreow/Telegrafnews.co)

TELEGRAF- Makan di rumah makan adalah hal yang biasa. Tapi bagaimana jadinya kalau makan di sebuah rumah makan dengan situasi dalam penjara.

Rumah makan, ala penjara ini bernama “Mie Rampok” yang terdapat di Jalan Masjid raya no.29 Kota Makassar. Tempat ini dibuka pada pukul 12.00 – 15.00 Wita dan dilanjutkan pada pukul 17.00 – 21.00 Wita.

Dengan tema unik,  pengunjung dapat merasakan layaknya makan di dalam penjara.

Menu utama yang disajikan yaitu mie pedas, selain mie kamu juga dapat menambah berbagai macam gorengan. Nah, untuk makan disini hanya merongoh kocek sebesar Rp13.000 agar dapat menikmati mie pedas tersebut.

Ana (18/10) 2016 seorang mahasiswa dan juga pengunjung menyatakan “Disini kita bisa menikmati mie yang memiliki level pedas yang bervariasi. Apalagi ditambahkan suasana horor penjara makin terasa sensasi yang berbeda dengan rumah makan lainnya” ujarnya. (andreow sumanti)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *