Sah…Mantan Menteri Kesehatan Resmi jadi Tersangka

FOX News
25 Okt 2016 04:48
1 menit membaca
Siti Fadila Supari akhirnya memakai Rompi KPK (ist)
TELEGRAF-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan mantan Menteri Kesehatan (Menkes) Republik Indonesia periode 2004-2009, Siti Fadilah Supari. Oleh juru bicara KPK, Yuyuk Andriati, mengatakan Siti akan ditahan di Pondok Bambu sejak Senin malam (24/10) 2016.
Penahanan mantan Menkes tersebut terkait dengan kasus korupsi pengadaan alat kesehatan Pusat Penaggulangan Krisis Departemen Kesehatan.  Siti Fadilah diduga menerima uang dari Kepala Pusat Penanggulangan Krisis Depkes, Rustam Syarifuddin Pakaya.
Usai penetepan tersebut, mantan Menkes itu pun berkicau kalau penetapan dirinya menjadi tersangka adalah sebuah kriminalisasi. “Akhirnya, saya selama lima tahun ditunjukkan dengan hukum yang sangat tidak adil,” pungkasnya dalam keterangannya kepada wartawan.
Menurut Siti KPK sangat tidak adil menetapkan dirinya sebagai tersangka. Padahal menurutnya, pertanyaan ke dirinya  belum masuk ke materi pokoknya, padahal dirinya menjelaskan orang-orang dia kenal.
“Tidak ditanya apa-apa, cuma ditanya kenal ini, kenal itu, terus ditahan. Belum sampai pokok perkara. Saya merasa tidak adil,” geramnya. (amie)
IMG-20250313-WA0005

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *